PALANGKA RAYA, kaltenghits.com — Jajaran Panitia Pemungutan Suara (PPS) di berbagai kelurahan di Kota Palangka Raya melakukan sosialisasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) mulai hari Sabtu, Minggu dan Hari Senin.
Ketua PPK Kecamatan Sabangau, Hairil Supriadi, mengatakan, acara ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai daftar pemilih hasil kegiatan pencocokan dan penelitian (Coklit) beberapa waktu yang akan digunakan dalam pemilihan umum mendatang.
“Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat yang berada di kelurahan-keluran. Jika ada warga yang belum masuk DPS, maka bisa diusulkan melalui PPS yang ada di kelurahan dari tanggal 18-27 Agustus 2024,” kata Hairil.
Untuk Kecamatan Sabangau Kota Palangka Raya, sosialisasi DPS dilakukan di 6 kelurahan yakni Kelurahan Bereng Bengkel, Sabaru, Kereng Bangkirai, Danau Tundai, Kameloh Baru dan Kalampangan.
Sementara itu Komisioner KPU Kota Palangka Raya, Anang Juhaidi mengatakan, dalam sosialisasi ini juga PPS akan menerima masukan terkait adanya nama dalam daftar pemilih sementara yang meninggal dunia.
“Bagi masyarakat yang belum masuk dalam DPS jangan kuatir. Warga bisa melapor ke PPS di masing-masing kelurahan dengan membawa dokumen kependudukan seperti Kartu Keluarga (KK) dan KTP,” kata Anang.
Sosialisasi tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk petugas Komisi Pemilihan Umum (KPU), tokoh masyarakat, mantan Pantarlih, Babinsa serta perwakilan dari Polsek Sabangau.
Disamping itu, sosialisasi ini memiliki tujuan untuk memastikan bahwa masyarakat memahami dan memverifikasi data pemilih yang terdaftar. (Red)