PALANGKA RAYA, Kaltenghits.com – Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Wiyatno dan Wakil Ketua DPRD H. Abdul Razak, menghadiri Rangkaian Acara Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-79 Kemerdekaan RI, bertempat di Kompleks Kantor Gubernur, Kota Palangka Raya, pada Sabtu, 17 Agustus 2024.
Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-79 Kemerdekaan RI dan Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih dipimpin oleh Wakil Gubernur H. Edy Pratowo bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Acara juga dirangkai dengan menyaksikan secara online Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI dan Ramah Tamah bersama Para Pejuang, Veteran, Wredatama, Warakawuri di Aula Jayang Tingang.
Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-79 Kemerdekaan RI Tahun 2024 mengusung tema “Nusantara Baru Indonesia Maju”.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua DPRD H. Abdul Razak mengajak semua pihak untuk terus berkarya bagi kemajuan bangsa.
“Semoga semangat Kemerdekaan senantiasa terus menginspirasi kita terus berkarya dan mengabdi bagi bangsa dan negara tercinta,” pungkas Abdul Razak. (red)