Kaltenghits.com
Hukum dan Peristiwa

Polisi Tanggapi Laporan Penemuan Motor Tanpa Identitas di Kereng Bangkirai

Motor Temuan
Penemuan motor misterius di Kelurahan Kereng Bangkirai Kec. Sabangau, Palangka Raya

PALANGKA RAYA, Kaltenghits.com – Polresta Palangka Raya – Pada hari Jum’at (26/7/2024) sore, satu unit motor tanpa identitas ditemukan di kawasan Jalan Mangku Raya Kelurahan Kereng Bangkirak Kota Palangka Raya.

Motor yang ditemukan Muhammad Gustian (49) tersebut, berjenis honda berwarna hitam, dengan kondisi terendam ke dalam kolam dekat bangunan gedung walet, tidak dilengkapi dengan plat nomor namun bernomor rangka MH1KB111XKK20651.

Petugas dari Polsek Sabangau segera merespon laporan penemuan ini dan melakukan pemeriksaan awal terhadap kendaraan. Saat ini, motor tersebut sudah diamankan untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Boy Herlambanb, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Iptu Ahmad Taufiq, mengimbau kepada masyarakat yang mungkin kehilangan motor atau memiliki informasi terkait, untuk segera melapor ke kantor polisi terdekat.

“Jika ada yang merasa kehilangan motor atau mengetahui informasi terkait kendaraan ini, harap segera menghubungi pihak kepolisian untuk membantu proses penyelesaian,” ujarnya, Jum’at (26/7/2024) sore.

Penemuan ini masih dalam tahap penyelidikan, dan kepolisian akan terus melakukan upaya untuk memastikan kepemilikan yang sah serta mengungkap asal-usul motor tersebut. (Tbn/red)

 

Berita Terkait

Polisi Ciduk Pengedar Sabu, 10 Paket Sabu Diamankan

Editor 1

Polisi Amankan FD dan 2 Paket Diduga Sabu Seberat 7,09 Gram

Editor 1

BNNP Kalteng Gagalkan Masuknya Narkoba

Editor 1