Kaltenghits.com
Pemko Palangka Raya

Satgas Penanganan Bencana Kota Palangka Raya Normalisasi Drainase di Jalan Seth Adji

Palangka Raya, kaltenghits.com –  Tim gabungan Satgas Penanganan Bencana BPBD Kota Palangka Raya kembali melakukan normalisasi drainase di Jalan Seth Adji Kota Palangka Raya, Minggu (26/11/2023).

Langkah ini dilakukan sebagai respon perubahan cuaca di Kota Palangka Raya yang sudah memasuki musim hujan. Hujan lebat dan angin kencang yang terjadi pada Sabtu (25/11/2023) malam, menyebabkan sebagian ruas jalan tergenang banjir. Permasalahan utama berasal dari meluapnya aliran drainase yang tersumbat oleh tumpukan sampah.
Plt BPBD Kota Palangka Raya, Berlianto menyampaikan bahwa tindakan pembersihan drainase ini diambil untuk mencegah terjadinya genangan air dan banjir di wilayah setempat.

“Kami bergerak cepat untuk membersihkan drainase agar aliran air dapat kembali lancar dan mengurangi risiko meluapnya air apabila hujan deras melanda,” ucapnya.
Langkah ini sejalan dengan upaya pemerintah setempat menormalisasi sistem drainase sebagai upaya mengantispasi cuaca ekstrem.

“Warga diimbau untuk turut mendukung upaya pembersihan drainase ini dengan tidak membuang sampah sembarangan serta secara rutin melakukan pembersihan drainase di wilayah masing-masing,” sambungnya.

Pemerintah setempat juga akan mengintensifkan sosialisasi tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan demi mencegah bencana serupa di masa yang akan datang. (im/red)

 

Berita Terkait

Pemko Palangka Raya Atur Jam Kerja ASN selama Ramadan

admin

Jelang Natal Penjual Kue Kering di Palangka Raya Diserbu Warga

admin

Perayaan Imlek 2574 di Kota Palangka Raya Berjalan Khidmad

admin