Kaltenghits.com

Legislator Harapkan Peningkatan Instalasi Pengolahan Air PDAM Seruyan

Argiansyah17
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Argiansyah

KUALA PEMBUANG, kaltenghits.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Argiansyah berharap agar instalasi pengolahan air Perusahaan Daerah Air Minum yang ada di Kabupaten Seruyan perlu penambahan, agar masyarakat dapat menikmati ketersediaan air bersih.

Dirinya menyampaikan bahwa masyarakat saat ini makin banyak yang memerlukan ketersediaan air bersih maka dari itu perlu adanya peningkatan instalasi air.

“Saat ini PDAM yang ada ini sudah tidak mampu lagi instalasi pengolahan airnya, sehingga perlu adanya peningkatan,” kata Argiansyah, Selasa (11/06/2024).

Dirinya menambahkan bahwa saat ini Instalasi pengolahan udara di PDAM masih belum ada penambahan dari tahun-tahun sebelumnya yakni sekitar 45 liter per detik.

“Kalau 45 liter per detik di kali dengan 80 dan ya sekitar tiga ribu lebih pelanggan atau sambungan rumah yang harus bisa kita layani, dan saat ini sudah meningkat, saat ini pun saya mencari informasi agar PDAM dapat memberikan bantuan,” Pungkasnya. (red)

 

Berita Terkait

Dewan Sebut Raperda Pilkades Dibahas Tahun Ini

Editor 1

Warga Kecamatan Batu Ampar Usulkan Listrik Penerangan Jalan

Editor 1

Perlunya Bantuan Rumah Layak Huni Untuk Masyarakat 

Editor 1